Abstrak |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui “Pengaruh Motivasi dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Guru SD Negeri Gudang 1 Tanjungsari Kabupaten Sumedang”. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dan verifikatif. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 32 responden, dengan menggunakan teknik sampling jenuh (sensus) dan teknik pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner. Analisis data meliputi pengujian uji validitas, uji reliabilitas, koefisien korelasi, Pengujian hipotesis meliputi analisis regresi linier berganda, uji t, uji F dan koefisien determinasi (R2). Hasil penelitian ini menunjukkan berdasarkan persepsi responden motivasi, lingkungan kerja dan kinerja guru berada pada kriteria tinggi. Secara parsial variabel motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru, lingkungan kerja berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kinerja guru. Sedangkan secara simultan variabel motivasi dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru.
|