Publikasi Jurnal & Skripsi View

Nama Fajar Rizki Nugraha
Email fajarrizki2203@gmail.com
Judul Rancang Bangun Aplikasi Sistem Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Provinsi Jawa Barat
Abstrak

Aplikasi SIPELAJAR dikembangkan untuk mendukung Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) I hingga VI di Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Provinsi Jawa Barat dalam pelaksanaan survei Sapu Lobang serta penginputan data Pekerjaan Rutin. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan aplikasi berbasis mobile yang dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan informasi pemeliharaan jalan dan jembatan. Metode pengembangan sistem menggunakan System Development Life Cycle (SDLC) model prototyping, yang meliputi tahapan analisis kebutuhan, perancangan sistem, pengembangan aplikasi, pengujian, serta implementasi dan pemeliharaan. Aplikasi ini dilengkapi fitur Geographic Information System (GIS) yang memungkinkan visualisasi data lubang secara real-time. Pengujian dilakukan menggunakan metode Black Box Testing untuk mengevaluasi fungsionalitas sistem, termasuk validasi input data, ketepatan visualisasi GIS, serta efektivitas pelaporan dan notifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SIPELAJAR mampu meningkatkan akurasi deteksi kerusakan, mempercepat proses pelaporan, dan mendukung transparansi dalam pengelolaan infrastruktur. Implementasi aplikasi ini diharapkan dapat meningkatkan pemanfaatan teknologi informasi dalam pemeliharaan jalan dan jembatan guna memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

Pembimbing 0027107501
Co Pembimbing
Kategori Teknik Informatika
Jenis Jurnal
Tahun 2025
File PDF Jurnal(2).pdf